LENTERA MALUT – Penilaian Monitoring Center for Prevention (MCP) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) untuk Pemerintah Provinsi (Pemprov) Maluku Utara (Malut) tahun 2024 baru diangka 62.
Hal ini disampaikan langsung oleh Pj Gubernur Malut Samsuddin Abdul Kadir saat dikonfirmasi awak media Rabu,(8/1/2025) di Sofifi.
Meskipun begitu Samsuddin menjelaskan pihaknya telah melakukan laporan klaim sekitar 88 tetapi yang terverifikasi sudah sekitar 62.
“Kita berharap sudah terverifikasi diatas 72. Kita juga sudah input semua (dokumen) tinggal kita menunggu hasil verifikasinya,”sambung Samsuddin.
Untuk itu, Samsuddin berharap, mudah-mudahan semangat pekerjaan untuk memperbaiki tata kelola pemerintahan pada tahun ini bisa lebih baik dibandingkan tahun sebelum-sebelumnya. “Kalau mudah-mudahan yang terverifikasi bisa masuk lagi kita bisa capai target,”pungkasnya.S
Seperti diketahui Pemprov Malut tahun kemarin menggenjot pemenuhan nilai MCP dari KPK. Hal ini dalam rangka agar keluar dari zona merah dan mencapai hasil maksimal untuk memperkuat budaya antikorupsi di birokrasi. (Red)